Jumat, 20 Juli 2012

CINTAKU MEMANGGIL

Aku sudah siap, gaun pengantin putih berenda indah lengkap dengan kerudung berwarna senada dihiasi manik-manik berkilau bertaburan disana sini.  Harum melati yang terangkai indah menjadi hiasan diatas kerudungku, menambah penampilanku semakin mempesona.  

Aku melangkah menuju tangga yang akan membawaku bertemu dengan kekasih jiwaku.  Sangat hati-hati  aku melangkah menapaki anak tangga satu demi satu , semakin langkahku ke atas semakin pula hatiku berdebar-debar tak karuan, bagaimana tidak ?  aku semakin mendekati pintu gapura yang disekililingnya penuh dihiasi bunga dengan cahaya yang berpendar-pendar , aku semakin gugup.

Cintaku menunggu disana, bersamanya aku tak akan merasakan sakit dan pedih lagi .  Bersamanya akan kulewati hari-hari ku melewati batas ruang dan waktu . Rasanya sudah tak sabar lagi , semakin kupercepat langkahku untuk segera menemuinya.  Sampailah aku didepan pintu gapura penuh cahaya itu, selangkah lagi aku akan bertemu sang pujaan  jiwaku, ya selangkah lagi. 

Tiba-tiba dari arah belakang aku mendengar seorang memanggil namaku lirih

“Nabilla……bangunlah nak,   calon suamimu menunggu disini.”

Aku  menjadi bimbang,  disana, wanita yang biasa kupanggil Ibu sedang menangis sambil memeluk tubuh seorang gadis berbaju pengantin sama seperti yang aku pakai.  Disamping ibu duduk seorang pemuda menunduk dengan wajah beku .    

“Mengapa Ibu harus menangis?”

“Bukankah ini hari bahagiaku ?”


Ibu semakin tergugu dalam tangisnya,

“Wahai jiwa yang tenang,  kembalilah kamu pada Tuhanmu”

Aku sambut suara itu dengan senyum, cintaku telah memanggil.


untuk event pengantin semesta
Continue reading CINTAKU MEMANGGIL

CINTA-NYA TAK PERNAH SALAH

Hari ini kulepas kau dari hatiku, bukan karena benci menyapa sukma atau kesumat yang meraja dihati. 

Tapi...

Karena kau memang tak pantas menghuni ruang hatiku lagi, meski di sudutnya sekalipun.
Mengenangmu  sama saja mengurai masa lalu yang sudah kugulung rapi.  Mengingatmu membuat aku terusik untuk mencari jejakmu kembali, meski hanya sekedar ingin kutahu  kemana  saja jejakmu melayang. 

Masih ku ingat ketika kau datang  menawarkan manisnya silaturahmi.  Saat  itu ruang dan waktu sempat memisahkan kita.  Perlahan kau kembali mencuri harapanku, waktuku, hingga sebagian ruang hatiku .  Perhatian dan sosokmu membuat aku kembali menulis lembar-lembar catatanku dengan penuh semangat.  Tapi hadirmu di sela-sela waktuku, juga membuat aku tertatih-tatih kembali menata hati untuk tetap terjaga.  Saat itu aku tak kuasa menolak hadirmu, meski tak sekalipun kata-kata itu terucap,  namun  bahasa hatimu cukuplah………………

Sempat berusaha kuhela sulur-sulur hatiku dari bayanganmu, tapi kau selalu hadir mengingatkan secangkir kemesraan di ujung malamku, menuntunku menghitung nikmat Tuhan yang  sering ku abaikan.  Tapi ,  kau tak pernah menawarkan untuk menyempurnakan separuh dienmu bersamaku.  Dan itu yang membuatku lelah, serba salah dan meninggalkan setumpuk tanya yang mengganjal hati.

Hari ini kulepas kau dari hatiku.
Karena semua harus diakhiri,  aku terpaksa menuangkan rasa malu dalam bait-bait pesan lewat seorang sahabat, untuk meyakinkan apakah rasamu akan berakhir bersama rasaku.
Dalam diammu aku tak menemukan apa-apa, hanya sebuah pesan tentang amanah yang masih harus kau pikul dan seorang kakak perempuan yang kau hormati,  masih belum menemukan separuh jiwanya.  

Lega sudah,  aku kembalikan harapanku hanya pada Tuhan.  Biarlah Dia yang mengaturnya, aku putuskan untuk mengikhlaskanmu,  melepasmu , membiarkan hatiku kembali utuh untuk menerima seseorang yang dituntunNya untukku. 

Hari ini kulepas kau dari hatiku, membiarkanmu menguap bersama waktu, dan terbang terbawa angin.  Karena telah kutemukan sebuah dermaga cinta tempat untuk berlabuh, menyamankan hatiku.
Semoga cintaku selalu berjalan bersama cinta-Nya, karena aku yakin cinta-Nya tak pernah salah.


Tulisan ini pernah diikutkan dalam event Kulepas Kau dari Hatiku
031-06122010
Continue reading CINTA-NYA TAK PERNAH SALAH

AKU


Aku, adalah diriku sendiri
Bukan orang lain, bukan pula siapapun
Dengan semua keterbatasan
Dengan semua kelebihan
Dengan semua kekurangan
Yang aku anggap adalah anugerah

Aku, adalah seorang  Ibu
Dengan cinta dan kasihku
Berusaha sekuat yang kumampu
Sekokoh dan setegar batu karang
Selembut sutra kedamaian
Sesejuk tetes embun pagi hari
Sehangat senyum matahari
Mengantar para malaikat kehidupan
Menuju pintu syurga-Nya

Aku, adalah seorang istri
Mendampingi seorang lelaki terpilih dengan ikhlasku
Bersyukur untuk anugerah hangat bernama cinta
Meski kadang hidup tak selamanya sempurna
Biarlah aku menyempurnakan dengan syukur yang tak henti

Aku, adalah seorang hamba
Yang karena kesibukan dan angkuhku
Sering lupa pada penghambaanku

Aku,
Adalah manusia yang tak pernah sempurna


  
Rumah hijau yang lagi sepi
Bundadea  03127062011
Continue reading AKU

Kamis, 19 Juli 2012

SEPERTI AIR MENGALIR, CINTA PUN MENGALIR MENUJU MUARANYA : KEIKHLASAN

 Ini bukan review, apalagi resensi sebuah buku.  Ini hanya sekedar berbagi rasa setelah menikmati sebuah sajian dengan menu  yang cukup memikat :)



Sempat tak sabar ketika menunggu buku ini.  Apalagi membaca berita dari beberapa teman di layar maya, yang sudah menimang dan menikmati buku ini.  Sampai suatu sore sepulang kantor, saat memasuki sebuah toko buku.  Tiba-tiba … mataku terpaku pada setumpuk buku hijau lembut yang menyejukkan, berjejer dengan indahnya di deretan buku terbaru.  Ohh … aku cuma bisa menimangnya,  “sabaar ahh … mungkin besok nyampai.”  Gumamku dalam hati.  Sayangnya,  aku jalan sendirian.  Coba bareng suami atau anak-anak, pasti aku sudah melonjak  sambil teriak * lebay *  “Ehh... itu buku yang nulis teman ibu lhoh … “ :D


“Cinta, apapun bentuknya, dan seperti apa wujud jalinannya tak pernah memaksakan  kehendaknya.  Seperti air yang mengalir, maka ia akan menuju muaranya.  Dan muara itu adalah keikhlasan.  Jadi, jika ada dua orang yang mencintai, tapi merasa terpaksa, berarti itu bukan cinta , tetapi emosi, bahkan nafsu. Rasakan saja apa yang ada di hatimu.”
 (Hal: 200)

“Hati Memilih”  sebuah cerita tentang rasa.
Novel ke dua setelah “Tarrapuccino”  karya Riawany Elyta.

Sempat bertanya, akan berkenalan dengan siapa ya, aku di buku ini.  Sementara nama Tara masih begitu melekat  di hati.  Mencari waktu yang pas untuk menikmati buku ini, dan tetap saja karena tak sabar, buku ini kubaca di atas bemo sepanjang perjalanan  surabaya sidoarjo, dan berlanjut malam hari dipojokkan kamar  :)

Hai... ! Ternyata aku berkenalan dengan Icha, seorang gadis yang digambarkan tanpa balutan atributl jati diri seperti Tara.  Tapi dia punya karakter yang kuat. Dia harus menumpang hidup di sebuah apartemen mewah milik keluarga Paman Fuad, yang penuh dengan kehidupan ala drama Indonesia  yang menjual mimpi dan gaya hidup.  Yang membuat Icha gusar, dan memutuskan hidup mandiri.

Dari rumah kontrakan Icha di sebuah gang sempit itulah, cerita ini mengalir membawa pembaca meresapi makna cinta dan keikhlasan.  Cinta yang selalu membahagiakan orang-orang yang dicintai dengan tulus.


Hazri,  lelaki penuh rahasia yang muncul tiba-tiba, menyergap Icha dalam kumparan rasa yang semakin  sulit dia mengerti.  Antara rasa kagum, penasaran, benci,dan penyesalan yang membawa setiap rasa yang tak dapat diterjemahkannya. Ditambah dengan sosok Camelia, gadis kecil yang cantik dengan mata beningnya yang semakin menumbuhkan keterikatan diantara mereka berdua.

Tapi tiba-tiba muncul sosok laki-laki pemalu dari masa kecil Icha yang telah menjelma menjadi lelaki dewasa dan bijaksana, yang juga menyimpan ketulusan.  Menawarkan sesuatu yang lebih dari sekedar persahabatan. 

Cinta tak pernah  memaksa.
Cinta itu menguatkan .
Membutuhkanmu, menginginkanmu, menjadi penguatku.
Ikhlas dengan apapun keputusanmu

Kalimat yang yang terus bergulung-gulung menghantam hati Icha, bagai rekaman  lagu yang terus menerus diputar berulang kali.  Sampai pada sebuah titik bernama “Keikhlasan”  dia berhenti.  Karena hati telah memilih.



Membaca buku ini,  saya seperti diajak berjalan-jalan menyusuri jalan yang penuh pusaran-pusaran rasa.  Kadang terasa menghentak,kemudian  membelai, dan mengelus lembut rasaku. Hingga ikut larut tersedot dalam pusaran ceritanya yang dikemas manis dengan bumbu romantis yang santun, tapi menyisakan desir-desir rasa yang entah.... Bahkan sampai beberapa hari setelah menghatamkannya.


Saat aku diajak menikmati secangkir cappuciono, dan berkenalan dengan Tara,  terasa benar sosok Tara menyelimuti pertemananku dengan penulisnya.  Dalam imajinasi yang menyita sebagian sudut memori dan hatiku, Tara adalah Riawani Elyta.  Dan kini, saat aku berkenalan dengan Icha, aku merasakan mbak Ria menyedotku masuk dalam sosok seorang Icha .  Hemm … sampai detik aku menulis ini, aku masih merasa sebagi Icha, yang sedang merasakan desiran-desiran halus rasa penuh “cinta”  :D
Dan sejenak aku melompat ke masa laluku dan berbisik “Open your heart to unexpected love”  *_^  :)

Selamat buat mbak Riawani Elyta, atas terbitnya novel ini. Suatu sajian dengan rasa yang berbeda, saya suka dan insya Alloh pembaca buku ini akan suka.  Sebagaimana Tarapuccino, buku ini pasti juga akan meninggalkan kesan tersendiri dihati para pembacaya :).





Judul : Hati Memilih ; Sebuah Cerita Tentang Rasa
Penulis  :  Riawani Elyta
Penerbit : Bukune Publisher
Genre : Mainstream Romance
Harga : Rp. 35.000,-
Tebal : 258 hal
Terbit : Agustus 2011
ISBN : 602-220-009-1

*diambil dari note efbi-ku tanggal 05 Oktober 2011



Continue reading SEPERTI AIR MENGALIR, CINTA PUN MENGALIR MENUJU MUARANYA : KEIKHLASAN

Jumat, 13 Juli 2012

Storycake for Amazing Moms


Alhamdulillah telah terbit buku antologi pertamaku di 2012 kumpulan kisah para ibu hebat.
Bersama grup Ibu-Ibu Doyan Nulis (IIDN)

 
"Ibu adalah Rumah Cinta, tempat yang paling nyaman untuk pulang. Karena semua yang kita cari ada pada sosoknya."

Storycake for Amazing Moms (GPU 2012)
Harga Rp. 48.000
Bisa diburu di Gramedia dan toko buku terkenal lainnya

SINOPSIS :
Sosok Ibu, Bunda, Mama, Mami, Mom, Emak, Umi, Simbok—atau sebutan apa pun untuk orang yang telah begitu berjasa bagi kehidupan anak manusia—selalu menyisakan kekaguman tersendiri sepanjang zaman. Kisah abadi tentang mereka ini terangkum indah dalam goresan pena 46 penulis yang berusaha mengabadikan peran indahnya sebagai sosok mulia itu. Kisah-kisah ini juga merangkum perjuangan para ibu hebat yang bisa menyelaraskan aktivitas di luar rumah dengan peran utamanya sebagai pendidik di rumah.

Storycake for Amazing Moms adalah rekam indah jejak para ibu untuk menemani para bunda di luar sana yang membutuhkan “teman” berbagi cerita. Kita seolah-olah diajak untuk semakin mencintai dan mengagumi satu profesi yang usianya tak kenal pensiun apalagi cuti kerja. Lembar demi lembar hanya akan semakin menambah keyakinan kita akan satu hal: Moms are amazing!



Continue reading Storycake for Amazing Moms

50 Cerita Binatang dan Tokoh Lain yang Inspiratif


Ada dua ceritaku di sini ^_^

Alhamdulillah, telah terbit kumpulan 50 cerita para ibu untuk buah hati. Yukk diborong, cocok untuk menemani liburan anak-anak. Penerbit GPU (Juni 2012) kerjasama dengan grup .IIDN
beli ya, bisa untuk sumber ide untuk ibu-ibu dalam mendongeng untuk buah hatinya. Buku bisa dibeli di Gramedia se-Indonesia atau pesan online di pesanbuku.indscript@gmail.com


Continue reading 50 Cerita Binatang dan Tokoh Lain yang Inspiratif

#FIKSI 140


#FIKSI140
 
Kumpulan Fiksi Mini @ Facebook
ISBN: 978-602-8966-39-9 Tebal: 80 halaman
Memuat 500 karya fiksi140 terbaik di Facebook, dan 100 karya Fiksi140 karya para pengarang di jagat sastra, seperti, Daru Maheldaswara, Dhenok Kristianti, Fanny J. Poyk, Joko Pinurbo, Slamet Riyadi Sabrawi, Sutirman Eka Ardhana,Soni Farid Maulana, Yvonne de Fretes, dan lain-lain.

Bagi yang belum pesan, kirim nama dan alamat ke
inbox Kosakatakita Penerbit.
Continue reading #FIKSI 140

Mengapa Harus Valentine



Buku ini hadir dengan semangat 'Say No To Valentine'. Di dalamnya memuat opini dan artikel tentang Valentine's Day, termasuk sejarahnya. Diselipi juga dengan komentar dari para facebooker tentang Valentine, dan yang tidak kalah menarik adalah kisah-kisah fiksi yang memikat dalam bentuk FF (Flash Fiction).

Judul : Mengapa Harus Valentine
penerbit : Indi Publishing
Harga : 37.500
Continue reading Mengapa Harus Valentine

GADO-GADO POLIGAMI (Quanta, Elex Media)


Sudah dapat ditemukan di seluruh toko buku di Indonesia.
(Flash Fiction 400 kata-ku ada di buku keren ini) ^_^

Alhamdulillah, telah terbit...
Judul : Gado-Gado Poligami
Penulis: Leyla Hana, Linda Nurhayati, Dkk
Penerbit: Quanta, Elex Media. (2012)
Harga: Rp 44.800


Buku ini menyajikan dua pandangan tentang poligami: pandangan berdasarkan imajinasi penulis (fiksi kilat) dan realita yang terhampar di depan mata (kisah nyata). Kesimpulannya, diserahkan kembali kepada pembaca, bagaimana memaknai poligami dengan sebenarnya. Pernikahan poligami maupun monogami, keduanya adalah sunah Rasul. Setiap orang berhak untuk memilih mau monogami atau poligami. Asalkan pilihan itu diambil untuk kebaikan, tidak menzalimi siapa pun, dan bersedia menerima konsekuensinya.
Pernikahan poligami dan monogami, hendaknya menjadi jalan untuk meraup pahala dan surga, mendapatkan keberkahan di dunia dan di akhirat. Keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warrahmah, adalah dambaan setiap orang. Keberkahan itu hendaknya diraih dengan menjauhkan diri dari perbuatan zalim dan bersifat aniaya terhadap keluarga.

Continue reading GADO-GADO POLIGAMI (Quanta, Elex Media)

Senandung Rindu yang Karatan


Senandung Rindu yang Karatan(Buku kloter pertama PBGR)

Penulis: Xanjeng Nura, Ike, Om Dompet, dkk
Diterbitkan melalui LeutikaPrio
ISBN: 978-602-225-101-9
Terbit: September 2011
Tebal: 160 Halaman
Harga: Rp.36.400,-

Cerpen yang ada di dalam buku ini:

Rindu Terkikis Bayu (Suden Basayev)
Membingkai Miniatur Cinta (Sambya Adzkiya)
Sang Pesulap dan Ayahnya (Ummu Fatimah Ria Lestari)
Cinta Cahaya Mata (Murti Yuliastuti)
Desember (Zein el-Arham)
Janji (Arieshava Masduki)
Sejatinya Cinta Mengantarmu ke Surga (Ayicha Sheila)
Surga untuk Ibu (Salma Madani)
Seperti Edelweiss (Ari Kurnia)
Gerimis Malam (Na’imah Awan Nur)
Tawa Kematian (Sisilia Wisye)
Takdir Cinta (lyn')
Tiga Perempuan (Ike)
Rencananya dengan Rencana-Nya (Fatihah Kamil)
Aku Bangga Menghamilimu (Om Dompet)
Senandung Rindu yang Karatan (Xanjeng Nura)
Continue reading Senandung Rindu yang Karatan

SUARA HATI (Leutika Prio)



Telah terbit di LeutikaPrio!!!

Persembahan Cinta Keluarga Semangka ^^

Judul : Suara Hati
Penulis : Arista Devi, Evi Andriani, Ayuu Feat Ayuu, Dkk
Tebal : vi + 140 hlm
Harga : Rp. 34.700,-
ISBN : 978-602-225-158-3

 






Sinopsis:

Sebuah Pengantar Suara Hati selalu jujur, apa adanya. Seringkali kita mengalami dan menyaksikan hal-hal yang terjadi dan tidak sesuai dengan hati, tapi enggan, malu atau bahkan takut untuk bersuara. Karena menganggap tabu akan sebuah kritik sosial. Tanpa kita sadari bahwa dengan diam dan kebisuan, sama dengan kita mendukung atau menyetujui secara tidak langsung apa yang tidak berkenan dengan suara hati kita sendiri. Dengan kehadiran Kumcer Suara Hati ini, seperti halnya buku-buku lainnya, sudah tentu ingin menjadi bacaan yang bermanfaat baik bagi para penulisnya sendiri atau pun bagi siapa saja yang membaca dan mengetahui isi suara hati yang di ceritakan dalam bentuk cerpen. Terlahirnya buku ini, bukan tanpa perjuangan panjang. Hanya dengan semangat karena Allah (Semangka) untuk menyuarakan kebenaranlah buku ini dapat terwujud. Selamat menikmati cerita dan semoga setelah membacanya anda tidak akan menunda lagi untuk menyuarakan suara hati. Salam Semangat Pagi & Semangka!


Ps : Buku ini sudah bisa dipesan sekarang via website
www.leutikaprio.com, inbox Fb dengan subjek PESAN BUKU, atau SMS ke 0821 38 388 988. Untuk pembelian minimal Rp 90.000,- GRATIS ONGKIR seluruh Indonesia. Met Order, all!!
Continue reading SUARA HATI (Leutika Prio)

PERSEMBAHAN KUPU-KUPU


PERSEMBAHAN KUPU-KUPU (UmaHaju Publisher)

Harga : 45.000

Aku endapkan semua mimpi. Aku biarkan ia karam dalam lautan pikiranku.

Aku tak mampu mendefinisikan rasaku. Apakah ayah benar ketika beliau berkata aku sabar tetapi belum ikhlas?

Kutemukan kalimat itu. Orangtua dan anak, ibarat daun dan ulat. Untuk melihat ulat menjadi kupu-kupu, terkadang daun harus merelakan dirinya menjadi makanan ulat.

Aku memilih!

Ya, Dia harus memilih… ketika sang ayah sakit keras. Pilihan seperti apakah?





Buku ini berisi hampir 200 kisah FF yang disaring dengan sangat ketat dari ribuan FF yang menjadi peserta lomba FF bersama Akhi Dirman Al-Amin. Ada banyak pelajaran kehidupan dan kejutan manis yang akan anda dapatkan dari setiap cerita yang tersaji

Continue reading PERSEMBAHAN KUPU-KUPU

Kamis, 12 Juli 2012

Dearlove for Kids #2


Salah satu buku keroyokan "CERNAK"ku. Alhamdulillah ... semoga berkah :)
Ada 9 buku dalam proyek yang didedikasikan untuk anak-anak Indoneisa.

Kumpulan cerita anak (dearlove for kids) #2










Buku Menarik Erik - Amiy Sholehah
Hiasan Surga- Lina Rosliana
KUCING BERHATI BAIK- Syaque Hikaritokusaikizoku
Burung Kesayangan Kakek -Si Ceker Ayam- fiyan arjun
Apa Salahku- Nina Rahayu Nadea
Demi Anakku - Nina Rahayu Nadea
Tangisan Humaira- Sari Yulianti,
Mesin Cuci -Astuti Lia Nugraheni
Budi - Muhammad Iqbal Tarigan
Mengapa Aqilla memusuhi Fajri ?- Eka Natassa Sumantri
UNTUK YANG BANDEL-Riana Sriwijayanti-
Masinis Kereta Api Cepat-Astuti Lia Nugraheni
Kakak yang Cerdik- Annisa Rona
PIALA PERTAMA DEA- Vanda Nur Arieyani

silakan pesan via sms 081914032201 atau inbox fb Hasfa Publisher.tulis nama/alamat/buku yg dipesan.

harga bukunya Rp 20rb. ongkir jawa 10rb, luar jawa 15rb.

Continue reading Dearlove for Kids #2

For The Love of Mom



Telah terbit :
Antologi di IIDN (Ibu-Ibu Doyan Nulis)..ada tulisanku nyempil di buku keren ini :)
Penerbit ETERA IMANIA Jakarta

For The Love of Mom  Sebuah antologi tentang betapa hebatnya perempuan sebagai ibu. Banyak kisah menyentuh yang membuat anda merindukan Bunda nun jauh disana.
Ibu ... keindahan yang tak pernah habis untuk dilukiskan.

Lihat, lihat…satu bintang di ujung malam itu begitu benderang
Cahayanya turun menyinari Bumi
Bersinar dalam pekatnya malam syahdu
Seperti itulah Ibuku…
Sinarnya mampu membawaku ke dalam kedamaian
Terangnya tak lekang oleh gulita malam
Pesonanya tak memudar oleh waktu
Lihat…
Betapa Ibuku Berkilau Bagai Gemintang

Bagaimana Anda mendeskripsikan Ibu Anda? Sebagai sumber air yang cintanya tak berhenti mengalir? Atau bagai kunang-kunang yang menuntun Anda pada sepetak jalan pulang?

Membaca buku ini seperti mengusik hati kecil Anda. Membuat Anda tergelitik untuk sekedar menelpon Ibu dan mengatakan, “Aku rindu, bu.” Semakin Anda menelisik isinya, semakin besar pula pertanyaan Anda pada diri sendiri : sanggupkah aku menjadi sosok Ibu yang dilimpahi kedamaian dan cinta?

For The Love of Mom, sebuah antologi dari 38 penulis handal, mengungkapkan sosok Ibu yang tiada duanya. Mulai dari perjuangan seorang Ibu yang rela pergi ke Negara seberang hanya untuk menghidupi anak-anaknya hingga seorang Ibu yang pandai menjalin komunikasi dengan anak gadisnya.

Semuanya tentang Ibu...Ibu hebat!Semuanya tentang cinta...cinta Ibu kepada anaknya. Dibalut dalam gaya bertutur yang ringan, buku ini snaggup mengaduk-aduk emosi Anda. Ditulis dari 39 sudut pandeng yang berbeda, buku ini layak dijadikan koleksi bacaan Anda. Dilengkapi dengan puisi dan quotes, berpadu apik dengan 40 naskah terbaik.

Jadi tunggu apa lagi? Segera miliki buku ini dan siapkan semua keberanian Anda untuk bersimpuh di kaki Ibu dan katakan...Ibu, aku mencintaimu. :)




Continue reading For The Love of Mom

Let's Enjoy The School: Mengawali Anak Masuk Sekolah




Setiap ibu mempunyai pengalamannya sendiri, dan setiap anak punya keunikannya masing-masing.




Buku ini berisi kisah-kisah menarik seputar pengalaman pertama anak masuk sekolah. Selain itu ada juga tips yang dapat dijadikan pegangan bagi orang tua saat mempersiapkan sang buah hati memasuki dunianya yang baru, yakni bangku sekolah. Banyak hal yang dibicarakan, kita akan diajak untuk mengenal kebiasaan anak dan bagaimana menyiasati kendala-kendala apa saja yang biasa muncul saat mengenalkan anak pada sekolah, serta mengambil solusi yang paling tepat.
Para penulisnya dengan senang hati membagi pengalaman berharga mereka soal cara-cara bersosialisasi, adaptasi psikologis, komunikasi dengan guru, menyiasati anak yang mogok sekolah, bahkan mempersiapkan sekolah yang paling tepat untuk sang buah hati. Selain itu banyak pula kisah-kisah unik yang sangat berharga yang menjadi kekuatan utama buku ini.
Mengawali anak pertama masuk sekolah memang menjadi sebuah momen yang penting dalam hidup kita. Pertama melepas si bayi yang dulu kita jaga dengan hati-hati, kini harus bersosialisasi dengan teman, guru bahkan dengan materi yang disampaikan gurunya. Bahkan hubungan dengan gurunya pun memiliki keunikannya sendiri. Apakah anak merasa cocok dengan para gurunya?



Ada anak yang dengan cepat bersosialisasi. Ada juga yang perlu pendampingan ekstra dari orang tuanya. Berbagai pernik menyiapkan anak di awal masuk sekolah. Baik ketika masuk ke penitipan anak, PAUD, TK, maupun SD. Seorang ibu akan mempersiapkan psikologis anaknya agar mudah beradaptasi. Persiapan bekal dengan menu sehat juga menjadi prioritas, agar anak-anak terhindar dari jajanan yang tidak sehat. Bisa dibayangkan, jika kita melihat anak kita sakit gara-gara jajanan yang buruk dan tidak sehat. Dan menyiapkan sarapan untuk anak menjadi penting saat mengantarkan anak masuk ke dunianya yang baru.
Buku ini sangat membantu ibu setidaknya mengingatkan apa saja yang dalam mempersiapkan anaknya masuk sekolah, memilih menu yang sehat, memilih sekolah yang tepat, dan berbagai kiat agar anak tidak mogok sekolah. Sehingga sekolah tidak lagi menjadi tempat yang menyeramkan. Tapi sebuah pilihan yang disukai oleh anak. Bahkan hingga mereka tumbuh dan berkembang menjadi dewasa, sekolah menjadi pengalaman yang berharga yang menyenangkan. Selamat Membaca!

Telah terbit!
Lets Enjoy The School, Mengawali Anak Masuk Sekolah

Penulis:
Naqiyyah Syam
Shinta Handini
Haya Aliya Zaki
Shabrina Ws
Binta Almamba
Riawani Elyta
Anisa Widiyarti
Evatya Luna
Aprilina Prastari
Ella Sofa
Rosintan Hasibuan
Vanda Nur Arieyani
Lia Herliana
Indah Ip
Mamah Ghulam Itu Linda
Ita Dhanietha N Novi
Nunung Yuni Anggraeni


Ukuran : 14 X 20,5 cm
Jumlah Hal : 176
No. ISBN : 978-979-063-279-0
Bulan/Tahun Terbit : Oktober 2011
Harga Jual : Rp. 26.500,-
Penerjemah : -
Editor : Syerif Nurhakim
Desain Cover : Fatmi Septisari
Berat Buku : ± 200 gr
Jenis Kertas
* Isi : HVS 70 gr
* Cover : Art Carton 230 gr

* Penerbit : Gurita (Imprint Zikrul)
* Divisi : PAUD dan TK
* Segmentasi : Umum
* Umur : Umum
* Jenis : Non FiksParenting



Continue reading Let's Enjoy The School: Mengawali Anak Masuk Sekolah